2019

[First Impression] Ming Dynasty / Da Ming Feng Huang – 大明风华 (2019) Part II

Sebelumnya aku menuliskan update dengan judul Empress of the Ming, tetapi di part kedua ini aku akan menuliskan dengan judul Ming Dynasty, sesuai dengan judul yang tertulis di kanal Youku, di mana aku melihat drama ini. 

Ini sudah sangat terlambat sekali, tetapi adakah di antara kamu yang sempat tertarik, atau sudah melihat drama berjudul Ming Dynasty 大明风华 ini? Kalau sudah melihat, bagaimana menurutmu? Saat aku menulis ini, aku baru mulai melihat episode satu, dan tidak sengaja memutuskan melihat untuk menemani jam makan siangku. Ohoho. Setelah dilihat, ternyata boleh juga~

Meski drama ini mengisahkan Sun Ruowei, tetapi ada adik perempuan yang keberadaannya dia cari sejak usia muda, sejak keduanya terpisah saat kedua orangtua mereka terb*nuh, tetapi karena si adik bukanlah salah satu tokoh sejarah (setidaknya aku berpendapat demikian, aku belum melihat ulang kisah sejarahnya, lagipula mereka masing-masing sudah punya identitas baru, dan bisa jadi status saudara mereka hanyalah efek dramatis yang ditambahkan untuk kebutuhan dramatisasi), jadi kisahnya tidak difokuskan.

Di episode satu, kisah baru berfokus kepada berpisahnya kakak beradik karena konflik politik, sementara si kakak diasuh dan dibesarkan oleh sahabat ayahnya, si adik justru diasuh menjadi pegawai istana, di mana pelaku dari hancurnya keluarga mereka berada. Sepuluh tahun berlalu, keduanya tumbuh besar dengan identitas yang baru. Si adik bukan seorang gadis yang penurut, tetapi dia mengikuti bibi angkatnya dan mengurusi istana, sementara si kakak terbakar dendam dan berusaha membalas.

Seru banget sih ya drama ini, bahkan episode satu saja sudah menarik perhatian banget buat dilanjutkan lebih jauh. Karena drama ini adalah drama lama, jumlah episodenya juga tembus 62 episode~! Puas banget buat kamu yang suka sejarah dan drama penuh intrik serta kelicikan~ Ohoho. Salah satu tipikal drama yang kusuka, terlepas apakah endingnya BE atau HE. 

Kisah berpisahnya kakak beradik sudah banyak diangkat di drama lain, jadi aku lumayan familiar, apalagi biasanya keduanya dibesarkan seakan-akan menjadi musuh. 

Saat ini aku baru melihat episode satu, dan belum tahu apa akan melanjutkan dalam waktu dekat atau tidak, mengingat hutangan sedang banyak-banyaknya. *tepok jidat* Tetapi aku akan menulis lagi kalau sudah melanjutkan nanti, dan menemukan yang gemas-gemas. Happy watching!

Part I | Part II    


, Terimakasih telah mengunjungi Ulasani.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.

Most Popular

To Top