2025

[Mini-Review] Perfect Match / Wu Fu Lin Men – 五福临门 (2025) Part VII

Setelah usai dengan hubungan antara Kang Ning dan Chai An, kini kita beralih kepada pasangan kedua, dari si putri sulung dari keluarga Li, Shou Hua dan suaminya yang baru dia nikahi di episode 10, Du Yangxi. 

Semula ibu mereka, Madam Li, sengaja merancang siasat agar bisa menjerat pelajar pintar sebelum mereka lulus ujian negara, dan menikahkan salah satu putrinya dengan pelajar itu. Putri yang akan melakukannya adalah Kang Ning. Kang Ning sendiri, meski sudah terlibat hubungan dengan Chai An, namun pertentangan dari ibu Chai An membuat hubungan mereka merenggang. Kang Ning tidak rela melihat ibu, kakak dan keluarganya dihina oleh ibu Chai An.

Setelah Chai An gagal menikah dengan Kang Ning, dia pun menyusun rencana untuk pergi keluar Bianjing dan berbisnis. Ibunya yang tidak mau ditinggal oleh putra satu-satunya, memutuskan untuk menyusun rencana pernikahan kembali dengan Kang Ning. Sayangnya Madam Li sudah menerima lamaran dari keluarga Du Yangxi, yang selama hari-harinya sebelum ujian negara, sudah menerima kebaikan keluarga Li, dan diinstruksikan oleh ibunya untuk membalas budi baik mereka dan mengirimkan lamaran.

Terjebak dalam dua lamaran, ibu Du Yangxi pun mengusulkan agar Du Yangxi menikah Shou Hua alih-alih Kang Ning. Namun Du Yangxi kecewa dengan pengaturan ini. Dia merasa Madam Li terlalu licik. Kalau memang tidak mau menikahkan Kang Ning dengannya, ya jangan terima lamaran dari keluarga Du. Ini justru menerima lamaran dari Chai An yang kaya, dan juga darinya yang sudah lulus ujian negara. 

Ini membuat Du Yangxi memperlakukan Shou Hua dengan dingin dan jarang pulang ke rumah. Hal ini diperhatikan oleh Madam Li dan adik-adik Shou Hua. Alhasil Kang Ning dan dan Fu Hui memaksa suami mereka untuk memberikan Du Yangxi pelajaran… 

oOo

Percayalah, melihat Chai An yang terlihat berwibawa dan garang seperti singa di 10 episode pertama drama, lalu mendadak seperti kucing rumahan saat ditendang keluar kamar oleh Kang Ning, karena tidak bisa mengendalikan Du Yangxi dan membuat Yangxi bersikap dingin terhadap Shou Hua ini bikin aku ngakak. Hahaha. Puas banget melihatnya. 😂

Melihat drama ini, vibes-nya membuatku ingat dengan keluarga Bridgerton (versi novel), kakak-beradik di sana juga kompak banget antar saudaranya, dan meski sudah menikah, mereka tetap bersikap seperti kakak yang baik dengan tetap peduli dan mengasihi keluarga mereka. Hanya saja di sini divisualisasikan lebih detil lagi karena mereka semua berada dalam satu kota yang sama juga, dan jarak usia antar kakak-beradik Li juga tidak jauh.  

Aku puas banget menutup konklusi hubungan Kang Ning dan Chai An, dan kini aku siap memulai kisah berikutnya. Meski aku merasa ada adegan-adegan yang seakan patah, kemungkinan karena kena pangkas akibat terbatasnya durasi, aku masih tetap bisa menikmati kisahnya. Aku akan menulis lagi kalau sudah lanjut melihat nanti.

Foto-foto akan diupdate di Pinterest. Happy watching!

Part I | Part II | Part III | Part IV | Part V | Part VI | Part VII   


, Terimakasih telah mengunjungi Ulasani.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.

Most Popular

To Top