Film

Sobekan Tiket Terbaik di 2022

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Before, Now, and Then jadi film Indonesia yang sangat unik! Berdasarkan kisah nyata dan berlatar belakang Jawa Barat di tahun 1960-an jelas jadi salah satu film yang segar untuk ditonton di tahun 2022. Apalagi kisahnya tentang perempuan yang tertindah yang (sayangnya) masih relevan sampai sekarang.
|
|
|
|
|
7
Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Triangle of Sadness adalah komedi satire paling gila dengan kapitalisme dan komersialisme. Drama tiga babaknya memang absurd dan teatrikal, tapi sukses bikin ngakak terhadap setiap karakter dan jalan ceritanya.
|
|
|
|
|

6

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Gangubai Kathiawadi jelas jadi mengamankan posisi di Top 10 tahun ini. Bukan hanya kisah keren tentang biografi tentang kemandirian perempuan yang tertindas ini, tapi juga dibungkus visual yang stylish dan musikal yang ciamik.

|
|
|
|
|

5

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Cha Cha Real Smooth rasanya jadi film yang cukup personal buat gue. Bukan tentang Electra Complex, tapi lebih ke arah sulitnya mencari jati diri di masa transisi antara remaja menuju ke dewasa. Belum lagi gue selalu punya hati tersendiri untuk kisah romansa yang platonic dan berakhir sedih.
|
|
|
|
|

4

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Everything Everywhere All at Once jadi film yang nyaris sempurna tentang gratitude. Di antara semua semesta, nggak ada hidup dan jalan cerita yang lebih baik selain yang kita jalani saat ini, di semesta ini.
|
|
|
|
|

3

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Ngeri Ngeri Sedap jelas jadi film Indonesia paling favorit gue di tahun ini. Meski gagal nembus Top 15 Best International Feature di Academy Awards 2023, tapi udah berhasil mengamankan posisi di Top 10 tahun 2022 gue. Filmnya Indonesia banget dengan permasalahan yang sangat nyata dan dekat dengan kita semua.

|
|
|
|
|

2

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Promising Young Woman adalah versi sempurna dari Penyalin Cahaya (2021). Kisah investigasi kekerasan seksual dibawa dengan sangat stylish, gila, dan psikotik! Gaya berceritanya komikal dan surprisingly sangat ringan. Jadi cara yang komersil dan populer untuk meningkatkan kesadaran akan kekerasan seksual pada wanita.
|
|
|
|
|

1

Klik / tap di sini untuk membaca ulasan

Decision to Leave jadi film dengan pengalaman menonton yang sangat unik! Yes master sinema sutradara Park Chan-Wook sekali lagi ngasih kisah tentang cinta yang terlarang dan berkembang jadi obsesi yang toksik. 


    , Terimakasih telah mengunjungi Ulasani.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.

    Most Popular

    To Top