
Penyanyi : Nadila
Tahun Produksi : 1996
Produser : Rummy Azies & Dhiemas AS
Produksi : Musica Studio’s
Dari banyak penyanyi baru yang muncul di pertengahan 90an, nama NADILA termasuk yang mendapat banyak sambutan. Album pertamanya SALAHKAN AKU langsung mencuri perhatian. Sosoknya yang imut memang menjadi daya tarik utama, ditambah materi lagu andalan Salahkan Aku yang memang easy listening. Sosok dibalik sukses Nadila adalah DHIEMAS AS yang memproduseri dan menciptakan semua lagu di album ini. Sukses album ini membuat langkah Nadila di industri musik Indonesia menjadi berlanjut dengan album-album selanjutnya.
Track List
(semua lagu cipt. Dhiemas AS)
1. SALAHKAN AKU
2. TAKUT KAU TINGGALKAN
3. JENDELA HATI
4. KAPAN ENGKAU PULANG
5. AKU MASIH INGIN
6. SELALU MENYAYANGIMU
7. KAPAN ENGKAU PULANG
8. SINAR DARI LANGIT
9. SELAMAT TINGGAL DUKA
(semua lagu cipt. Dhiemas AS)
1. SALAHKAN AKU
2. TAKUT KAU TINGGALKAN
3. JENDELA HATI
4. KAPAN ENGKAU PULANG
5. AKU MASIH INGIN
6. SELALU MENYAYANGIMU
7. KAPAN ENGKAU PULANG
8. SINAR DARI LANGIT
9. SELAMAT TINGGAL DUKA
SALAHKAN AKU
Kala kusadar apa yang terjadi
Dirimu telah menjauh pergi
Kala kusesali yang terjadi
Semuanya tak mungkin kembali
Semua telah berubah
Salahkan aku yang selalu
Meragukan cinta dan ketulusanmu
Salahkah aku bila kini
Masih mengharap engkau mau kembali
Namun engkau bukan milikku lagi
Kadang kumerasa benci sendiri
Mengapa selalu terbawa emosi
Hanya bertengkar dan bertengkar lagi
Mewarnai hari demi hari
Tak lagi damai di hati
Salahkan aku ingin kembali
Maafkan aku.. salahkah aku

, Terimakasih telah mengunjungi Ulasani.com, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.